WELCOME

Get Gifs at CodemySpace.com

Blogspot

Selamat Datang di blog Laila Harapan..,,semoga dapat memberikan manfaat kepada anda...

Minggu, 04 September 2011

SIAPA ANDA??

SIAPA ANDA SEBENARNYA...?????

Allah menciptakan manusia sebagai makhluk yang sempurna dibandingkan dengan makhluk yang lain..

Orang Tua melahirkan dan mendidik anak2nya agar menjadi pribadi yang sesuai dengan harapan orang tua..

Guru mengajari dan menuntun siswa siswinya agar menjadi orang yang pandai dan mengerti..

Bangsa dan negara ini mengharapkan generasi yang dapat membawa indonesia jauh lebih baik kedepan..

Siapakah Diri ANDA sekarang..???????

Terlahir dan dibesarkan dengan penuh perjuangan hingga menjadi pribadi yang dewasa,pribadi yang seharusnya mengerti siapa AKU dan Orang2 disekitarku, entah Mengerti atau tidak bahwa kita adalah orang yang kini sudah saatnya mengemban dan melaksanakan amanah yang diberikan TUHAN, Orang Tua, dan Bangsa ini,Sudah saatnya kita mengerti apa yang harus kita lakukan..,,ya Berjuang adalah yang harus kita lakukan sebagai generasi muda khusunya kita para kaum mahasiswa,tonggak harapan masyarakat telah kita pikul dalam pundak yang cukup lelah ini.

Miris sekali melihat kenyataan yang ada pada kawan2 mahasiswa sekarang, masa yang seharusnya dijadikan sebagai masa keemasan dalam berjuang ternyata disia-siakan dengan kesibukan yang notabene hanya untuk mengurus kepentingan diri sendiri dan untuk kesenangan pribadi belaka, ketika ditanya apa rencana yang akan kamu lakukan kedepan?:”Tidak Tau...,,jawaban yang jujur sangat membuat hati kecil saya menangis,dari situ aku berfikir siapa sebenarnya mahasiswa itu..?ketika dulu aku berfikir mahasiswa adalah orang yang bergerak orang yang visioner dengan sejuta harapan yang ingin ia torehkan untuk negeri ini,sedikit demi sedikit mulai aku fikir ulang kembali..kenyataan banyak kawan2ku mahasiswa yang tidak seperti itu,hem...ku mencoba mempelajari mereka..hidup mengalir dengan apa adanya,mahasiswa adalah status yang disandangnya kini sebagai orang yang sedang kuliah,waktunya kuliah ya kuliah waktunya pulang ya pulang waktunya ngerjakan tugas ya ngerjakan tugas,”sederhana hidup mereka”..Bagus kalau bisa melakukan itu.. tapi ingat kawan..hal itu juga bisa dilakukan teman2 di SMA,mana status lebih yang kita sandang..? masih ingatkah bahwa sekarang kita sudah menjadi orang yang Mengemban amanat,bukan hanya amanat belajar akademis tapi juga amanat agar kita bisa mengerti SIAPA AKU dan Orang2 disekitarku.

Sebuah karakter diri yang harus kita punya sekarang,kenali sipa diri ANDA,Perbaiki diri ANDA dan jadilah sosok yang penuh dengan harapan kedepan dengan bakat yang kita punya dan keahlian yang kita pelajari..,tapi jangan lupa kawan..Siapa Orang2 disekitar kita.. tengoklah mereka.betapa senyuman manis ada pada wajah mereka untuk mempercayakan amanat itu pada kita..

Sepantasnya kita kini berjuang sebagai orang yang dilahirkan dan dibesarkan dengan penuh perjuangan,bayangkan ibu berjuang dalam mengandung kita selama 9 bulan ,melahirkan dengan kucuran keringat,teriakan dan tenaga yang terkuras untuk membawa kita kedunia ini,kemudian ibu didampingi ayah membesarkan kita,memberi makan,memberi pakaian,memberi tempat tinggal,dan yang paling penting memberi kasih sayang kepada kita,semuanya dilakukan dengan penuh perjuangan dan tanpa pamrih karena kecintaanya dan ketulusan hatinya pada kita,demikian pula perjuangan para pahlawan yang berjuang supaya anak cucunya dapat menikmati indonesia ini,perjuangan dengan tumpah darah yang mereka korbankan agar negara ini bisa merdeka,agar kita anak cucu mereka bisa merasakan alam beserta isi indonesia ini,bukalah sebentar sejarah perjuangan merebut kemerdekaan bangsa ini dan mari kita renungi apa yang kini kita perjuangkan..????demi Tuhan yang telah menciptakan kita demi orang tua yang telah melahirkan kita dan demi pahlawan yang telah memperjuangkan kemerdekaan untuk kita.., hiasi hidupmu dengan perjuangan.. berjuang melawan hawa nafsu.. berjuang untuk mencerdaskan kehidupan bangsa.. berjuang untuk kesejahteraan rakyat.. berjuang intuk umat..,,

Relakan otak dan keringat kita untuk masyarakat..

Jadikan hidup kita lebih bermanfaat..

Jadilah manusia yang bermartabat dengan IMAN yang kita yakini INTELEKTUALITAS yang kita sadari dan AMAL yang kita lakukan..

Bersambung..

Nantikan episode “kenyataan perjuangan dan penjajahan dinegeri sendiri”

By : Lailatul Machfudhotin

Anak daerah dari Bumi Ronggolawe yang jadi mahasiswa PENS-ITS.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar